Tag Archives: romawi

Caligula Gila

Patung Kaisar Caligula

Di Kekaisaran Romawi, nggak ada nama yang mewakili kejahatan, kebejatan, kesadisan, dan kekejian, melebihi nama Caligula. Dia adalah lambang dari segala hal buruk yang pernah dikenal umat manusia. Yuk kita ambil hikmah dari kisah orang ini, bahwa kemaksiatan pasti akan selalu berakhir dengan kemalangan dan ujung yang menyakitkan. Mungkin saja kemaksiatan terlihat menggiurkan, sayangnya, kemaksiatan itu kayak bom waktu yang siap meledak dan menghancurkan diri kita sendiri. Semoga Allah melindungi kita dari segala kemaksiatan.

Banyak yang bilang bahwa Kekaisaran Romawi terkenal dengan dekadensinya. Segala hal yang buruk-buruk ada di sana. Mulai dari pemimpin yang buruk, suasana pemerintahan yang stabil, moral yang rusak, maraknya pembunuhan, olahraga berdarah yang jadi hiburan dan sebagainya. Sejarah kemudian mencatat bahwa peradaban Romawi yang kufur itu kemudian digulung oleh peradaban Islam yang mulia dan bersinar terang.

Salah satu pemimpin terburuk dalam Kekaisaran Romawi adalah seorang kaisar bernama Caligula. Nama yang terdengar amat menyeramkan ini ternyata adalah nama panggilan yang imut dan lucu dari masa kecil Caligula. Nama aslinya adalah Gaius Julius Caesar, dan Caligula adalah nama panggilan yang berasal dari kata Romawi Caligae, yang artinya ‘sepatu prajurit’. Ketika masih kecil, Caligula adalah seorang anak yang ganteng, imut, dan lucu. Ayahnya, seorang jenderal dan pahlawan besar Romawi bernama Germanicus, sering mengajaknya ke medan perang dan memakaikannya baju zirah prajurit ukuran kecil yang muat dengan badannya. Dia memakai helm Romawi ukuran kecil (halm khas dengan sapu ijuk di atasnya), zirah kecil, dan sepatu tentara ukuran kecil yang namanya Caligae. Seolah anak kecil yang imut ini menjadi maskot pasukan Germanicus, dan dari sanalah dia mendapat nama Caligula.

Continue reading Caligula Gila